Wednesday, January 17, 2018

Persyaratan Baru dari Youtube Bikin Kreator Galau!

Hasil gambar untuk youtuber
Halo semua!

Tadi pagi ada ribut - ribut di grup WA kreator YouTube lokal. Nah pas dibuka ternyata para kreator ini lagi bahas peraturan baru untuk menjadi partnership di YouTube.

Ya ada syarat yang cukup berat diberikan kepada para kreator pemula atau akun yang belum monetisasi di tahun 2018. Peraturan baru ini cukup membuat kreator galau.

Lalu apa saja peraturan barunya. Menyimak dari obrolan grup, setiap akun yang akan dimonetisasi harus mendapatkan subscriber minimal 1000.

Nah persyaratan ini belum pernah diterapkan sebelumnya. Di tahun 2017 lalu, jika ingin memonetisasi akun cukup hanya 10.000 view lifetime saja. Jadi jika sudah mendapatkan view tersebut maka kanal atau akun kita sudah bisa ditinjau untuk program monetisasi.


Tak hanya minimal 1000 Subscriber saja, masih menyimak dalam grup, persyaratan lainnya video - video kalian harus ditonton minimal 4.000 jam.

Peraturan baru ini berlaku di tahun 2018. Nah bagi akunnya yang sudah dimonetisasi namun belum sampai 1000 subscriber atau 4.000 jam waktu tonton, tidak menjadi masalah. Karena program baru ini hanya dibebankan kepada akun yang belum monetisasi saja.

Nah so gimana guyssss. Ayo berkarya jangan galau!




Previous Post
Next Post
Related Posts

0 comments: