Thursday, January 18, 2018

7 Makanan Ini Dapat Membantu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi


Tekanan darah tinggi atau juga dikenal dengan hipertensi adalah kondisi kronis di mana tekanan darah pada dinding arteri (pembuluh darah bersih) meningkat, yang menyebabkan kerusakan pada pembuluh darah, jantung dan ginjal Anda.

Menurut British Heart Foundation, tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung koroner atau stroke.

Anda akan dianggap mengidap hipertensi atau tekanan darah tinggi jika hasil dari beberapa kali pemeriksaan, tekanan darah Anda tetap mencapai 140/90 mmHg atau lebih tinggi.

Kelebihan berat badan, jarang bergerak, pola makan yang buruk dan stress dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi. Namun, tahukah anda beberapa makanan yang apabila dikonsumsi dapat menurunkan tekanan darah tinggi.

Dilansir dari express.co.uk tujuh makanan ini dapat membantu menurunkannya

1. Mangga

Penelitian oleh Texas A & M University dan Oklahoma State University mengungkapkan bahwa mengkonsumsi mangga dapat mengontrol tekanan darah, gula darah dan kesehatan usus.

2. Kentang

Sebuah studi yang dipublikasikan di American Journal of Physiology menemukan bahwa peningkatan potasium dalam makanan Anda dapat mengurangi tekanan darah tinggi. Kentang, pisang dan sayuran berdaun hijau merupakan makanan yang kaya akan potasium.

3. BlueBerry


Pada bulan Mei, Florida State University merilis sebuah studi yang mengungkapkan bahwa makan blueberry dapat mengurangi tekanan darah.Rutin memakan buleberry dapat menurunkan tekanan darah sebanyak enam persen.

4. Acai Berry

Penelitian yang dipublikasikan di jurnal Nutrition Reviews menemukan acai berry bisa mengurangi tekanan darah hingga 5 persen hanya dalam 30 hari. Acai Berry mengandung senyawa resveratrol yang menjadi antioksidan bermanfaat.

5. Tomat

Sebuah penelitian oleh Soroka University di Israel mengungkapkan bahwa tomat bisa menurunkan tekanan darah.

6. Susu Rendah Lemak

Penelitian oleh Universitas Wageningen di Belanda menunjukkan minum susu skim atau susu rendah lemak bisa menangkal tekanan darah tinggi. Meminum atau mengonsumsi produk susu skim dapat mengurangi risiko menderita tekanan darah tinggi sekitar 20 persen.

7. Coklat Hitam


Penelitian oleh ilmuwan Italia dan AS menemukan bahwa mengkonsumsi beberapa potong coklat hitam selama dua minggu bisa mengurangi tekanan darah. Senyawa flavanols yang terkandung didalamnya memberikan efek positif bagi tubuh.

Nah tunggu apalagi, mencegah lebih baik daripada mengobati bukan...

Previous Post
Next Post
Related Posts

0 comments: